Sabtu, 30 Juli 2011

ESET Terima Penghargaan Frost & Sullivan Award 2011

alt
Sukses menjadi yang teratas untuk kategori endpoint security products membuahkan Frost & Sullivan Global Customer Value Enhancement Award 2011 bagi ESET.
Penghargaan internasional yang berhasil diraih ESET ini sebenanrnya tak lepas dari nilai dedikasi yang telah mereka berikan kepada pengguna. ESET sebagai perusahaan antivirus pun senantiasa memberikan nilai lebih kepada produknya di tengah persaingan yang ketat. Apalagi kini ESET juga menyediakan layanan pendidikan bagi pengguna Mac maupun pengguna komputer umum tentang cara melindungi diri dari dunia maya.

Keberhasilan ESET dalam memenangkan penghargaan tersebut juga karena kepedulian ESET dalam mengembangkan program pendidikan bertajuk Securing Our e-City di San Diego, Amerika Serikat.
Pada saat penyerahan penghargaan tahunan tersebut, Dan Clark (Marketing Vice Presiden ESET), menyampaikan rasa bangganya atas prestasi yang telah mereka raih.
“Dengan semakin meningkatnya ancaman-ancaman malware di dunia maya, ESET berkomitmen untuk memberikan layanan security dengan pendekatan yang lebih komprehensif bagi keamanan dunia maya. [Yakni] dengan mengkombinasikan perangkat lunak keamanan yang mampu bekerja secara proaktif, dan menyediakan tools untuk pendidikan tentang keamanan internet kepada para user, sehingga tercipta rasa aman dalam menggunakan internet,” tukas Clark.
Sementara itu, Yudhi Kukuh (Technical Director PT Prosperita-ESET Indonesia) menyatakan bahwa pencapaian yang mereka raih ini menjadi bukti atas dedikasi ESET untuk menyajikan produk keamanan dengan kualitas tertinggi dan dukungan bagi para pengguna dalam memerangi kejahatan di dunia maya.

0 comments:

Posting Komentar

 
Design by Akmal Komputer | Bloggerized by Akmal Andirga Sahputra - Akmal Komputer | Hot Sonakshi Sinha, Car Price in India